Budi Terlambat 10 Menit Mengikuti Pelajaran Olahraga. Murid-Murid Lain Telah Melakukan Pemanasan

12 November 2022, 16:37 WIB
Budi Terlambat 10 Menit Mengikuti Pelajaran Olahraga. Murid-Murid Lain Telah Melakukan Pemanasan /pexels/linkedinsalesnavigator

INFOTEMANGGUNG.COM – Budi terlambat 10 menit mengikuti pelajaran olahraga. Murid-murid yang lain telah melakukan pemanasan dan sedang bermain bola basket.

Kalimat di atas adalah potongan soal dari Post Test Modul 4: Disiplin Positif pelatihan mandiri Merdeka Mengajar Kurikulum Merdeka.

Peserta pelatihan yang terdiri dari guru harus menyelesaikan post test ini untuk bisa melanjutkan ke modul selanjutnya. Untuk itu, artikel ini akan membantu peserta pelatihan untuk menjawab soal-soal di post test.

Baca Juga: Berikut Ini adalah Elemen dari Dimensi Gotong Royong, Kecuali? Inilah Kunci Jawaban Modul 4 dan Pembahasannya

Sebelum peserta masuk ke post test, peserta harus menyelesaikan dulu pemahaman materi dengan cara mengunduh dan mempelajari modul. Selanjutnya mengerjakan latihan pemahaman kemudian menyelesaikan cerita reflektif.

Latihan pemahaman berisi soal-soal yang berkaitan dengan modul untuk menguji apakah peserta pelatihan sudah memahami konteks materi.

Sedangkan pada cerita reflektif, peserta pelatihan diminta untuk menceritakan apa yang ia rasakan selama mempelajari modul dalam bentuk sebuah cerita reflekstif.

Baca Juga: Berikut Ini adalah Elemen dari Dimensi Gotong Royong, Kecuali? Inilah Kunci Jawaban Modul 4 dan Pembahasannya

Adapun salah satu soal pada post test Modul 4: Disiplin Positif adalah:

Budi terlambat 10 menit mengikuti pelajaran olahraga. Murid-murid yang lain telah melakukan pemanasan dan sedang bermain bola basket. Pak Sidik melihat Budi terlambat hadir, dan mengatakan bahwa Budi harus keliling lapangan sebanyak 2 kali.

Pilih 2 pernyataan dan tindakan Pak Sidik sebagai seorang Pemantau:

(1) Benar karena bentuk konsekuensi relevan dengan kesalahan Budi untuk pelajaran olahraga, di mana harus melakukan pemanasan.

Baca Juga: Pak Doni Memberikan Kuis dengan Tipe Soal Pilihan Ganda, Namun Ia juga Meminta Murid Menjelaskan Alasan

(2) Benar karena ini adalah tindakan hukuman yang tepat atas keterlambatan murid.

(3) Salah karena seharusnya Pak Sidik langsung mengijinkan Budi untuk ikut permainan bola basket.

(4) Salah karena seharusnya Pak Sidik mengadukan keterlambatan Budi pada wali kelasnya dan wali kelasnya yang seharusnya memberikan hukuman.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 12 Halaman 87 88 Text Structure: Main Event, Who Was Involved?

(5) Benar karena lari keliling lapangan relevan dengan Budi telah terlambat 10 menit dan belum melakukan pemanasan sebelum pelajaran olahraga.

Jawaban: 1 dan 5

Penjelasan:

Jawaban 1 dan 5 adalah yang paling tepat karena menggambarkan tindakan yang harus dilakukan seorang pemantau. Tindakan ini bukan sebagai hukuman namun sebagai konsekuensi relevan dari kesalahan murid.

Ketika Budi terlambat 10 menit sedangkan teman-temannya sudah melakukan pemanasan sebelum olahraga, maka secara porsi akademik Budi melewatkan sesi pemanasan.

Untuk itu, Pak Sidik tidak bisa langsung mengijinkan Budi untuk ikut bermain bola basket karena belum pemanasan. Ada resiko cedera yang bisa dialami Budi.

Baca Juga: Kunci Jawaban Post Test Modul 4 Disiplin Positif : Ani Sudah Terlambat 3 Kali Mengembalikan Buku yang Dipinjam

Nah, itulah tadi jawaban untuk pertanyaan Budi terlambat 10 menit mengikuti pelajaran olahraga. Murid-murid yang lain telah melakukan pemanasan dan sedang bermain bola basket. Semoga membantu.***

Disclaimer: Artikel ini hanya bersifat sebagai referensi tambahan untuk membantu peserta pelatihan menjawab pertanyaan dan tidak bisa dijadikan sumber tunggal yang mutlak.

Editor: Jati Kuncoro

Sumber: Platform Merdeka Mengajar

Tags

Terkini

Terpopuler