Review Daftar Arca Pada Candi Sambisari Yogyakarta

- 29 Desember 2023, 14:49 WIB
Candi sambisari
Candi sambisari /instagram/repoy18/

INFOTEMANGGUNG.COM – Di Yogyakarta, selain candi Prambanan ada pula candi yang cukup menjadi tujuan wisata alternatif. Candi itu adalah Candi Sambisari. Simak review lebih lanjut di bawah ini.

Baca Juga: Review Bentuk Relief pada Candi Sari Yogyakarta

Candi Sambisari

Candi Sambisari berada di Desa Sambisari, Kel Purwomartani, Kalasan, Sleman. Candi Hindu ini didirikan pada pertengahan abad 9 M.

Candi ini terdiri dari sebuah candi induk dan candi perwara. Candi perwara adalah kumpulan candi kecil yang terletak di depan candi induk.

Bangunan candi sambisari dikelilingi dengan pagar tembok yang terbuat dari batu putih. Bagian pintu candi ada di setiap sisi.

Kondisi candi sambisari masih utuh. Denah bangunannya berbentuk bujur sangkar.

Kaki candi pada candi ini sangat unik. Bisanya kaki candi juga terdiri dari kumpulan susunan batu dengan relief atau motif tertentu. Hanya saja pada candi sambisari, bagian kaki candi hanya berupa lantai selasar.

Lantai selasar yang merupakan kaki candi berisi delapan umpak bulat yang tersusun di atas sebuah lapik bujur sangkar serta empat umpak persegi.

Lantai selasar adalah suatu lorong yang ada di dalam ruangan, biasanya berada di aula ruangan pintu depan. Tapi lorong itu bukan lorong kosong yang bisa dimasukin.

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Scrib.com @Bizitzanarin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x