Butuh Piknik Modal Rp5.000 di Sukabumi? Yuk, Healing ke 10 Tempat Wisata Keren Ini!

- 16 Juni 2023, 12:41 WIB
Butuh Piknik Modal Rp5.000 di Sukabumi? Yuk, Healing ke 10 Tempat Wisata Keren Ini!
Butuh Piknik Modal Rp5.000 di Sukabumi? Yuk, Healing ke 10 Tempat Wisata Keren Ini! /Tangkap layar halimunsalak.org/

INFOTEMANGGUNG.COM – Piknik modal Rp5.000 di Sukabumi ternyata cukup mudah dilakukan. Kota dengan kekayaan alam yang beragam ini ternyata bisa dinikmati hanya dengan biaya recehan. Namun harga murah ternyata malah mendapatkan kesenangan dan kesegaran yang mengesankan.

 

Berikut ini adalah 10 lokasi piknik modal Rp5.000 di Sukabumi yang bisa dikunjungi untuk berwisata. Jangan merendahkan harga tiket yang murah, karena ternyata semua lokasi ini jadi tempat ‘healing’ yang oke banget. Simak bahasannya berikut ini:

1. Taman Nasional Gunung Halimun Salak - TNGHS

Bagi para pecinta keindahan alam dan menyukai berbagai aktivitas di tengah alam, tempat ini cocok banget. Dengan luas lebih dari 113 ribu hektar, pengunjung bisa bersantai di tengah alam, outbound, kemping, hiking, menikmati air terjun, atau sekedar piknik.

Baca Juga: Wisata Alam Pantai Pangumbangan, Hidden Gems di Sukabumi, Cocok untuk Berselancar

Tiket masuk hanya Rp5.000 per orang. Lokasi ini beralamat di Jl. Raya Cipanas, Malasari, wilayah Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi.

2. Air Terjun Cimarinjung

Indahnya air terjun ini adalah ketinggiannya yang mencapai 45 meter. Kemudian dikelilingi oleh pepohonan yang rindang dan asri. Hawa sejuk dan suasana damai ini memberikan kesegaran tersendiri. Lokasinya di Kampung Cimarinjung, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi.

3. Air Terjun Awang

Pemandangan unik ini membuat air terjun ini dijuluki Niagara Mini, karena bentuk jatuh airnya mirip Niagara dari ketinggian 40 meter. Lokasinya di Cibenda, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. Namun hati-hatilah saat hujan karena jalur bebatuannya licin.

Halaman:

Editor: Carley Tanya

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x