Keindahan Air Terjun Montel, Salah Satu Tempat Wisata di Kudus Terbaru yang Tak Boleh Dilewatkan

- 4 Desember 2022, 21:24 WIB
Keindahan Air Terjun Montel, Salah Satu Tempat Wisata di Kudus Terbaru yang Tak Boleh Dilewatkan
Keindahan Air Terjun Montel, Salah Satu Tempat Wisata di Kudus Terbaru yang Tak Boleh Dilewatkan /Instagram/@aditiya.arifzaen/

Bahkan saat pandemi, biaya masuk tempat wisata Air Terjun Montel itupun digratiskan. Selain itu, jika ingin menggunakan jasa ojeg montel, wisatawan cukup mengeluarkan biaya sebesar Rp15.000/motornya.

Sebagai tempat wisata air terjun yang berada di alam, wisata Air Terjun Montel buka selama 24 jam setiap harinya.

Baca Juga: Penggemar Kuliner Wajib Coba! Daftar Tempat Wisata di Kudus Terbaru Dijamin Enak Polll

Jalur Trekking Menuju Air Terjun Montel

Jalur Trekking Air Terjun Montel sangat cocok untuk dilalui wisatawan yang hobi melakukan perjalanan pendakian karena jalurnya yang menantang.

Diawal perjalanan saja, para wisatawan akan langsung melalui jalan turunan yang cukup curam dengan medan tanah berbatu dan berdampingan dengan jurang.

Jalur tempat wisata di Kudus terbaru, Air Tejun Montel perlu dilalui dengan hati-hati, terlebih lagi jika para wisatawan membawa anak-anak.

Disepanjang jalur perjalanan juga terdapat warung-warung yang dimiliki oleh masyarakat lokal sebagai tempat beristirahat.

Akan tetapi rasa lelah selama perjalanan tentu akan terbayarkan dengan pemandangan yang sangat indah serta hawa sejuk alami jika wisatawan berkunjung pada pagi atau sore hari.

Fasilitas Air Terjun Montel

Lokasi wisata Air Terjun Montel sudah dikategorikan lengkap sebagai salah satu tempat wisata di Kudus terbaru.

Fasilitas yang tersedia sudah terdapat kamar mandi, warung penjual makanan, sarana ojeg montel hingga area parkir yang layak untuk mobil dan motor.

Halaman:

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah