Air Terjun Jurang Senggani Tulungagung, Rasakan Keindahan Alam dan Keseruan Wahananya, Cocok untuk Rekreasi

- 3 Desember 2022, 21:04 WIB
Air Terjun Jurang Senggani Tulungagung
Air Terjun Jurang Senggani Tulungagung /Instagram.com / tangkapan layar akun @frdfaf_/

INFOTEMANGGUNG.COM – Objek wisata alam tidak ada habisnya untuk dieksplorasi. Jika sedang berkunjung atau berdomisili di Tulungagung, datanglah ke destinasi wisata Air Terjun Jurang Senggani yang menawan.

Air terjun tersebut masih termasuk ke dalam kawasan kaki Gunung Wilis. Oleh karena itu, dapat dipastikan suasana sekelilingnya sangat asri dan sejuk.

Apabila datang ke sana, akan disambut oleh rindangnya hutan pinus yang menjadikan vibes sekitar terasa tenang dan nyaman.

Itulah mengapa tempat ini menjadi pilihan terbaik apabila ingin menghilangkan stress atau kejenuhan yang melanda pikiran.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Bali Bertema Air Terjun Instagramable Terbaru Belum Banyak Terekpos yang Patut Didatangi

Destinasi wisata ini cocok dikunjungi baik sendirian, bersama pasangan, ataupun bersama keluarga tercinta.

Untuk mengetahui informasi detail tentang lokasi, rute, daya tarik, serta harga tiket masuk Air Terjun Jurang Senggani, simaklah ulasan berikut.

Lokasi dan Rute Menuju Jurang Senggani

Objek wisata Jurang Senggani berlokasi di Desa Nglurup, Kecamatan Sendang, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur.

Ada beberapa alternatif rute yang dapat dipilih jika ingin mencapai lokasi wisata tersebut menggunakan kendaraan pribadi. Rutenya yaitu dari arah Kediri, Blitar, dan Trenggalek.

Jika berangkat dari arah Kediri, maka dari pertigaan Ngantru bisa pilih arah ke kanan hingga bertemu perempatan Sembon.

Lantas, jalankan kendaraan ke arah kiri sampai menjumpai pertigaan Karangrejo. Setelah itu, pilih jalan ke arah kanan atau jalur Karangrejo-Sendang. Ketika melewati Polsek Sendang, lurus terus hingga menjumpai jalan beton dan objek wisata Jurang Senggani.

Baca Juga: Air Terjun Sri Gunting, Sepotong Keindahan Alam Nganjuk yang Belum Banyak Diketahui, Intip Pesonanya di Sini

Apabila datang dari arah Blitar, tepatnya di perempatan Jepun, pilih jalan yang belok ke kanan. Lurus saja hingga tiba di pertigaan Ngantru, lalu ikutilah jalur tersebut dan pilih jalan yang menunjukkan ke arah Jurang Senggani.

Sementara itu, dari arah Trenggalek, ketika tiba di pertigaan Polsek Kauman, pilih rute ke kiri. Lurus dan lewati lampu lalu lintas Kalangbret. Usai tiba di pertigaan Karangrejo, belokkan kendaraan ke kiri untuk memasuki jalur Karangrejo-Sendang.

Daya Tarik Jurang Senggani

Daya tarik utama dari Air Terjun Jurang Senggani tentu saja air terjunnya yang menyegarkan mata dan badan. Lokasi ini juga dipenuhi dengan spot menarik yang cocok untuk mengabadikan momen.

Terdapat berbagai spot foto yang unik dan patut menjadi latar belakang potret seru liburan. Spot tersebut juga pantas untuk diunggah ke akun media sosial.

Di kawasan destinasi wisata seluas 6,2 hektar ini, pengunjung bisa menikmati warna-warni bola lampion dan payung yang disusun rapi dan estetik.

Ada pula rumah pohon, jembatan, ayunan, dan wahana bermain lainnya yang dijamin menyenangkan.

Tempat ini juga sangat tepat untuk menghabiskan waktu liburan sambil belajar dan memacu adrenalin dengan wahana flying fox dan jarring laba-laba.

Pengunjung yang membawa anak kecil bisa bermain dengan seru di tempat playground.

Baca Juga: Air Terjun Sri Gethuk, Tempat Terbaik untuk Lepas Penat dengan Nuansa Alam nan Indah

Harga Tiket Masuk dan Fasilitas yang Tersedia

Harga tiket yang ditetapkan untuk bisa memasuki kawasan Air Terjun Jurang Senggani sangat murah, yakni sebesar Rp3.000 per orang.

Namun, perlu diketahui bahwa harga tiket itu belum termasuk biaya paskir kendaraan.

Destinasi ini juga buka setiap hari dalam jangka waktu selama 24 jam, jadi bisa dikunjungi kapan pun.

Tidak ada batas waktu untuk menikmati dan meresapi keindahan alam di sekitar air terjun.

Di kawasan ini, tersedia fasilitas utama seperti tempat parkir, toilet, akses jalan yang baik, warung makan, serta gazebo. Bahkan, ada pula camping ground jika ingin menghabiskan malam di sini dengan berkemah.

Demikian ulasan mengenai Air Terjun Jurang Senggani yang patut dicermati. Jangan ragu lagi untuk memasukkan objek wisata ini ke dalam daftar tempat rekreasi bersama orang tersayang.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengizinkan artikel ini dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.

Editor: Rian Dwi Atmoko

Sumber: pinhome.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah