Tempat Wisata Cikao Park Purwakarta, Jawa Barat, Wahana Lengkap Buat Liburan Seluruh Keluarga

9 Desember 2022, 12:49 WIB
Tempat Wisata Cikao Park Purwakarta, Wahana Lengkap Buat Liburan Seluruh Keluarga /Tangkap Layar salsawisata.com/

INFOTEMANGGUNG.COM – Berkunjung ke tempat wisata Cikao Park di Purwakarta ini memang seperti berlibur dengan paket lengkap. Wahana dan fasilitas di tempat wisata ini benar-benar membuat pengunjungnya puas terhibur.

Wahana renangnya lengkap dengan aneka bentuk kolam, bahkan ada yang seperti di pantai hingga bisa bermain pasir. Ada Taman Satwa, Rumah Hobbit, Lampion Garden, dan banyak sekali spot foto yang instagramable.

Lokasi Cikao Park

Tempat wisata keluarga ini tepatnya berada di Jl. Raya Sukatani, Cisalada, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Dari pusat kota Purwakarta, lokasi ini bisa ditempuh dalam waktu sekitar 20 menit melalui jalur Cikampek-Padalarang.

Jam Operasional dan Tiket Masuk

Sebagai tempat wisata keluarga, Cikao Park Purwakarta ini sudah beroperasi sejak jam 8 pagi. Waktu tutup adalah jam 6 sore setiap hari.

Baca Juga: Curug Putri Patulungan, Wisata Alam Full Aktivitas di Kuningan, Jawa Barat

Tiket masuk ke lokasi ini (Pintu Utama dan Taman Bunga) adalah Rp20.000 per orang. Harga berlaku mulai usia 2 tahun ke atas.

Khusus untuk wahan kolam renang, Waterpark, tiketnya Rp30.000 untuk hari biasa dan Rp50.000 saat akhir minggu dan hari libur. Taman Satwa atau Mini Zoo/Dino Park biayanya Rp20.000, Rumah Ilusi Rp30.000.

Ragam Aktivitas Seru

Berbagai wahana yang ada membuat para pengunjung tidak akan kehabisan aktivitas seru untuk dinikmati di Cikao Park, seperti penjelasan berikut ini:

1. Berenang di Kolam Renang yang Unik

Bentuk kolam renang yang asimetris dengan hiasan batu aneka warna ini memang unik. Anak-anak akan senang berenang di sini. Bahkan jika ingin bersantai, pengunjung bisa menyewa pelampung khusus agar bisa mengapung santai di kolam.

Satu lagi adalah kolam renang yang didesain seperti pantai. Lengkap dengan pinggiran kolam yang penuh pasir sehingga anak-anak bisa membangun istana pasir di sini.

Baca Juga: Tempat Wisata di Cianjur Terbaru, Karang Potong Ocean View, Serasa Berlibur ke Yunani

Ada kolam berombak tepat seperti berada di laut. Dengan mengenakan pelampung akan terasa terombang-ambing ombak. Juga ada kolam busa, luncuran berbentuk spiral, dan ‘Race Slides’ buat lomba meluncur bersama teman.

2. Taman Satwa dan ‘Bird Park’

Dalam wahana ini anak-anak bisa melihat beragam binatang sambil belajar. Jenis binatang yang ada dalam wahana ini cukup beragam. Kangguru, iguana, monyet, harimau, dan banyak lagi.

Pada area ‘Bird Park’ atau taman burung, koleksi unggasnya juga cukup lengkap. aneka jenis burung hingga kalkun, merak, sampai burung unta. Pengunjung bisa berinteraksi langsung sambil memberi makanan dari aneka tanaman yang disediakan di sana.

3. Mengunjungi Rumah Hobbit

Ini adalah salah satu wahana yang menjadi favorit pengunjung. Rumah kecil dengan pintu bulat yang dibuat persis seperti di film ‘The Hobbit’.

Baca Juga: Wisata Alam Pantai Pangumbangan, Hidden Gems di Sukabumi, Cocok untuk Berselancar

Kemudian ada beberapa rumah jamur aneka warna yang isinya kelinci. Pengunjung bisa memberi makan para kelinci tersebut dan memuaskan diri berfoto di lokasi ini. Jangan lupa pakai caping polkadot yang ada di sana agar fotonya jadi lucu.

4. Berjalan-jalan di ‘Lampion Garden’

Wahana ini akan sangat indah pada saat hari mulai gelap karena semua lampion yang beraneka bentuk ini akan menyala. Pengunjung senang sekali berfoto di sini sambil berjalan keliling. Taman ini bahkan diklaim sebagai taman lampion terbesar di Jawa Barat.

Fasilitas Pendukung

Cikao Park ini sudah memiliki beragam fasilitas pendukung yang lengkap agar semua pengunjung bisa nyaman bermain di tempat ini.

Area parkir yang luas dan aman, mushola, tempat makan, toilet, pondok-pondok Jerami untuk duduk santai, dan masih banyak lagi.

Berkunjung ke tempat wisata Cikao Park di Purwakarta ini memang amat menyenangkan. Tidak heran kalo pengunjung sudah datang sejak pagi supaya bisa menikmati semua wahana dan fasilitasnya. Cocok untuk liburan sekeluarga.***

Disclaimer: INFOTEMANGGUNG.COM tidak mengijinkan artikel dicopy paste atau dilakukan sindikasi dengan alasan apapun.

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: travelspromo.com

Tags

Terkini

Terpopuler