Lima Mobil Listrik Fast Charging Tercepat di Dunia, Dari Audi e-Tron GT, Tesla, Hingga KIA EV6

- 30 Maret 2023, 09:09 WIB
Lima Mobil Listrik Fast Charging Tercepat di Dunia, Dari Audi e-Tron GT, Tesla, Hingga KIA EV6
Lima Mobil Listrik Fast Charging Tercepat di Dunia, Dari Audi e-Tron GT, Tesla, Hingga KIA EV6 /Tangkapan layar zecar.com/

Mobil listrik ini bisa diisi sampai 11kW Ac/270kW DC memakai port Tope 2/CCS2 dengan waktu pengisian 9 jam 15 menit untuk melakukan daya penuh pertama kali memakai pengisi daya rumah level 2.

Sedangkan untuk pengisian daya ulang hanya membutuhkan waktu 21 menit dari 10-80 persen daya 350kW. 

Porsche Taycan

Porsche Taycan berada di posisi 4 sebagai mobil listrik dengan pengisian daya baterai tercepat di dunia. Dengan pengisian daya 800v, mobil yang dijual komersial menjadi salah satu yang tercepat dalam pengisian daya listrik.

Mobil listrik ini bisa diisi  22kW AC/270kW DC (tergantung varian) memakai port bertipe 2/CCS2. Waktu pengisian daya untuk mobil listrik adalah 9 jam untuk pengisian daya penuh pertama kali (0-100 persen) memakai port Tipe 2/CCS2 dan 19 menit untuk pengisian 10-80 persen memakai pengisian fast charging 350kW. 

Tesla Model-Y

Diproduksi di China, Tesla Model-Y menjadi salah satu mobil listrik fast charging yang perlu dipertimbangkan. Varian performa bisa diisi sampai 11kW Ac/270kW DC memakai port Tipe 2/CCS2.

Waktu yang diperlukan untuk mengisi daya Tesla Model-Y adalah 7 jam 45 menit untuk pengisian data penuh pertama kali memakai pengisi daya rumah level 2.

Untuk melakukan isi ulang daya baterainya sendiri membutuhkan waktu 19 menit dari 10-80 persen dengan pengisian daya cepat 350kW. 

Tesla Model 3

Masih diproduksi di China dengan varian performa mencapai 11kW AC/250kW DC menggunakan port Type 2/CCS2. Model mobil listrik ini hanya memerlukan waktu 8 jam 15 menit untuk bisa mengisi daya penuh hingga 100 persen memakai pengisi daya rumah level 2.

Sedangkan pengisian ulangnya memerlukan waktu 23 menit untuk daya 10-80 persen memakai daya DC cepat 350kW.

Halaman:

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: zecar.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x