Zero FXE , Tampilan Baru Sepeda Motor ‘Zero’ Emisi, Simak Informasinya

- 29 Maret 2023, 13:04 WIB
Zero FXE , Tampilan Baru Sepeda Motor ‘Zero’ Emisi
Zero FXE , Tampilan Baru Sepeda Motor ‘Zero’ Emisi /otorider.com/

INFOTEMANGGUNG.COM - Zero Motorcycle merilis supermoto listrik FXE. Model baru ini masuk ke dalam kategori entry-level. Berkolaborasi dengan Huge Design, FXE menghasilkan ciri khas sendiri.

Selama lebih dari satu dekade, Zero Motorcycles secara konsisten meningkatkan armada sepeda motor listriknya. Varian FXE diharapkan menjadi barometer baru strategi perusahaan.

Zero Motorcycles memperkenalkan model terbarunya, Zero FXE. Semacam supermoto on-road dengan tampilan yang benar-benar baru dan menarik.

Varian FXE merupakan strategi perusahaan yang berfokus pada desain. Bermitra dengan perusahaan desain asal San Fransisco, Huge Design, hasilnya perpaduan sisi ergonomis kendaraan, estetika, dan aplikasi User Interface.

Baca Juga: Spesifikasi Selis Neo Scootic, Salah Satu Merek Motor Listrik yang Disubsidi Pemerintah Rp7 Juta

Ditenagai motor brushless Z-Force 75-5, berpendingin udara pasif, dynamo tunggal yang diklaim menghasilkan 46 Hp dengan torsi 105 Nm, dan paket baterai lithium-ion 7,2 kWh yang menawarkan jangkauan hingga 160 km di dalam kota.

Beratnya 135 kg atau setengah dari bobot LiveWire ONE dari Harley-Davidson. Meski keduanya dirancang untuk perkotaan, FXE mampu menarik lebih banyak peminat. Sebab sebagian besar rider komuter mencari sepeda motor listrik ringan, perawatannya mudah, dan memiliki performa mumpuni.

Hanya dilengkapi pengisi daya 110 V, mengisi daya dari 0 hingga 100 persen dalam 9,7 jam. Namun ada opsi komponen tambahan pengisi daya cepat seharga US$640. Dengan komponen ini pengisian daya hanya waktu dua jam.

Harga motor listrik terbaik di dunia ini memang sangat mahal, karena sejatinya motor ini di import langsung dari Amerika Serikat, dan asal sobat ketahui, harga motor listrik Zero yang disampaikan diatas merupakan harga off the road, sehingga belum termasuk biaya pajak dan balik nama yang akan membuat harganya semakin mahal.

Semoga saja kedepannya Zero Motorcycles memasarkan motor listrik dengan harga lebih murah. Pasalnya motor ini bisa menjadi solusi terhadap polusi udara yang semakin bertambah parah.

Seperti yang disampaikan diatas, motor ini memang tak memiliki gas emisi buang, dan uniknya motor ini tidak memiliki knalpot.

Hal ini membuat motor listrik akan berjalan tanpa adanya suara berisik. Bahkan suaranya hampir tak terdengar.

Baca Juga: Daftar Lokasi Dealer Vespa Matic Di Kota Denpasar, Bisa Untuk Test Ride Juga Lho!

Inilah yang membedakan motor listrik dengan motor konvensional yang biasanya memiliki suara sangat keras, terutama untuk moge bermesin 600cc ke atas yang rata-rata akan mengeluarkan suara sangat menggelegar.***

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x