3 Cara Membuka Mobil yang Terkunci dari Dalam

- 3 Juni 2022, 10:13 WIB
cara membuka mobil yang terkunci dari dalam dengan  mudah
cara membuka mobil yang terkunci dari dalam dengan mudah /Markus Spiske/pexels

InfoTemanggung.com - Alat-alat rumah tangga seperti penggaris, gantungan baju, bahkan tali dapat digunakan sebagai solusi dari cara membuka mobil yang terkunci dari dalam. Simak ulasan berikut untuk mengetahui cara lebih lanjut: 

1. Memakai Penggaris

Salah satu cara membuka mobil yang terkunci dari dalam adalah menggunakan penggaris besi.

Baca Juga: 5 Penyebab Aki Motor Tidak Mengisi yang Harus Diketahui Sebelum Memperbaiki

Cukup dengan menyelipkan penggaris melalui karet pada kaca mobil. Ikuti langkah demi langkah sebagai berikut:

  • Penggaris dimasukkan ke bagian dalam celah kaca pintu sedalam 60-80 cm.
  • Kemudian penggaris digeser sambil rasakan titik panel kunci dengan cara melihat pergerakannya.
  • Lalu cari batang yang ketika ditekan penggaris akan bergerak turun naik seperti pegas, dengan cara menekan handle pintu.
  • Selanjutnya bagian tersebut ditekan sambil menarik handle pintu.

2. Menggunakan Gantungan Baju

Cara lain untuk membuka mobil yang terkunci adalah menggunakan gantungan baju atau hanger yang terbuat dari alumunium.

Cara ini cocok diterapkan pada mobil dengan kunci manual. Berikut langkah-langkahnya:

  • Gantungan baju diluruskan terlebih dahulu.
  • Kemudian pada salah satu ujung kawat ditekuk sekitar 3 cm sampai 5 cm, nantinya berfungsi sebagai pengait.
  • Lalu masukkan pengait pada sela antara jendela dengan lapisan karet pintu yang melindungi dan menutup jendela pada pintu mobil. Masukkan beberapa senti hingga dirasa ujung pengait sudah masuk lewat jendela.
  • Selanjutnya posisi pengait dibalik sehingga kini mengarah ke dalam mobil.
  • Karena mekanisme tuas kunci sejajar dengan pintu, maka pengait perlu diputar 90 derajat agar posisinya tegak lurus dengan tuas kunci serta dapat dijangkau. Lalu pengait digerakkan supaya tuas kunci tertangkap.
  • Gerakkan pengait di sekitar pintu supaya dapat menjangkau tuas kunci. Tuas kunci berada sedikit di belakang lubang kunci, sehingga masukkan kawat beberapa senti ke posisi tersebut.
  • Ketika tuas kunci sudah tersentuh oleh pengait maka akan terlihat bergerak. Berikutnya tarik ke atas untuk membuka pintu mobil.

3. Menggunakan Tali

Solusi lain yaitu dengan tali. Tali yang digunakan harus kuat dan tidak mudah putus ketika diregangkan. Begini langkah-langkah dari cara membuka mobil yang terkunci dari dalam menggunakan tali.

  • Tali dibuat simpul kecil yang ketat.
  • Kemudian simpul dimasukkan melalui celah kecil pada pinggir pintu.
  • Lalu simpul digeser sampai pada bagian dalam mobil.
  • Setelah itu simpul dilekatkan ke kunci mobil dan ditarik perlahan.
  • Supaya tidak rusak, maka berhati-hatilah ketika menarik tuas.

Demikianlah berbagai cara membuka mobil yang terkunci dari dalam beserta langkah-langkahnya yang dapat dicoba ketika mengalami kejadian tersebut.

Tetap tenang dan gunakanlah cara yang efektif sehingga akan menghemat biaya kerugian.***

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah