Merapi Meletus Lagi! Warga Diimbau Waspada, Hujan Abu Masih Terjadi, Kenali Siklus Meletusnya Merapi

- 11 Maret 2023, 14:27 WIB
Merapi Meletus Lagi! Warga Diimbau Waspada, Hujan Abu Masih Terjadi, Kenali Siklus Meletusnya Merapi
Merapi Meletus Lagi! Warga Diimbau Waspada, Hujan Abu Masih Terjadi, Kenali Siklus Meletusnya Merapi /Instagram/bpptkg/

INFOTEMANGGUNG.COM – Gunung Merapi meletus lagi pada Sabtu, 11 Maret 2023 pukul 12.12.  Kabar ini diberitakan oleh akun Twitter TRC BPBD DIY yang menyebutkan telah terjadi luncuran awan panas G.

“Kejadian luncuran awan panas G. Merapi siang ini Setu Legi, 11/03 pukul 12.12 WIB.” cuit admin Twitter TRC BPBD DIY.

Hal senada juga disampaikan oleh Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) lewat akun instagramnya @bpptkg pada Sabtu siang.

Baca Juga: Gunung Andong, Wisata Magelang Cocok untuk Pendaki Pemula, Nikmati Camping di Samudra Awan

“Terjadi awan panas guguran di #Merapi tanggal 11 Maret 2023 pukul 12.12 WIB ke arah Kali Bebeng/Krasak,” tulisnya.

Masyarakat diminta untuk waspada dan tidak mendekati area lereng Merapi, “Masyarakat diimbau untuk menjauhi daerah bahaya (Jarak 7 km dari puncak Gunung Merapi di alur Kali Bebeng dan Krasak,” tulis akun @bpptkg disertai dengan video penampakan terkini Gunung Merapi.

Siklus Meletusnya Gunung Merapi

Gunung Merapi merupakan salah satu gunung api yang paling aktif di Indonesia. Siklus meletusnya Gunung Merapi juga merupakan yang paling unik karena tidak bisa ditebak. Bahkan gunung ini pernah tidak meletus selama 18 tahun lamanya.

Halaman:

Editor: Nadia Rizky Kusuma Kurniandini

Sumber: BPPTKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x