Hikmah Shalat Tarawih Hari Ke Lima Belas di Bulan Suci Ramadhan

- 23 Maret 2024, 04:24 WIB
Ramadhan
Ramadhan /pixabay @mucahityildiz/

 

INFOTEMANGGUNG.COM – Malaikat adalah salah satu mahluk Allah yang paling taat. Malaikat juga dikenal sebagai mahluk yang tidak pernah membangkang. Malaikat juga menjadi sosok mahluk yang bisa membantu manusia supaya bisa masuk surga.

Baca Juga: Hikmah Shalat Tarawih Hari Ke Empat Belas di Bulan Suci Ramadhan

Hari Ke Lima Belas Shalat Tarawih

Bagi umat manusia yang telah menjalankan shalat tarawih hingga hari ke lima belas, maka akan didoakan para malaikat.

Karena malaikat adalah mahluk yang paling taat, tentu saja apa yang didoakan oleh malaikat pasti akan dikabulkan.

Malaikat yang akan mendoakan manusia supaya bisa masuk surga adalah malaikat yang bertugas sebagai pemikul atau penanggung Arasy dan Kursy.

Arsy atau arasy adalah sebuah tempat yang ada di surga. Tempat itu berupa atap dan berbentuk menyerupai kubah.

Tempat itu penuh dengan beberapa tiang. Setiap tiang dipikul dan dikelilingi oleh para malaikat.

Arasy berada di atas surga firdaus. Arasy berada di bagian atas air.

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: Kitab Duratun Nasihin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x