TOK! Pemerintah Resmi Tetapkan Awal Puasa Ramadan 1445 H/ 2024 M Jatuh pada Selasa, 12 Maret 2024

- 10 Maret 2024, 20:21 WIB
TOK! Pemerintah Resmi Tetapkan Awal Puasa Ramadan 1445 H/ 2024 M Jatuh pada Selasa, 12 Maret 2024
TOK! Pemerintah Resmi Tetapkan Awal Puasa Ramadan 1445 H/ 2024 M Jatuh pada Selasa, 12 Maret 2024 /tangkapan layar @youtube Kemenag RI/

INFOTEMANGGUNG.COM – Pemerintah resmi menetapkan awal puasa Ramadan 1445 H/2024 M jatuh pada Selasa, 12 Maret 2024.

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama (Kemenag) resmi menetapkan awal puasa Ramadan 1445 H pada Selasa, 12 Maret 2024.

Hal ini berdasarkan Sidang Isbat yang digelar oleh Kemenag pada Minggu, 10 Maret 2024.

Baca Juga: BREAKING NEWS PBNU Tetapkan Awal Puasa Ramadan 1445 H pada Hari Selasa 12 Maret 2024

Sidang Isbat dihelat di Auditorium H.M Rasjidi Kementerian Agama, Jl. M. H. Thamrin, Jakarta Pusat.

Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menjelaskan bahwa hasil Sidang Isbat ini dilaksanakan secara musyawarah mufakat.

"Secara mufakat menetapkan bahwa 1 Ramadan 1445 Hijriyah jatuh pada hari Selasa tanggal 12 Maret 2024 Masehi," ucap Menag.

Dalam pelaksanaannya, Kemenag melibatkan Tim Hisab dan Rukyat Kementerian Agama, Duta Besar negara sahabat, serta perwakilan ormas islam.

Kemenag juga melibatkan perwakilan dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), serta Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

Diketahui penetapan awal puasa Ramadan pemerintah ini berbarengan dengan keputusan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).

PBNU secara resmi mengumumkan bahwa awal puasa Ramadan pada Selasa, 12 Maret 2024.

Hal ini berlandaskan pada hasil pengamatan Tim Lembaga Falakiyah PBNU yang diserahkan secara real time kepada Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia.

"Mestinya besok hari Senin tanggal 11 Maret 2024 belum masuk Ramadan. Hasil pengamatan dari tim Lembaga Falakiyah PBNU ini diserahkan secara real time kepada Sidang Isbat Kementerian Agama RI," kata Gus Yahya.

Baca Juga: Kapan Sidang Isbat Penetapan 1 Ramadan 1445 H/2024 M? Berikut Inilah Link Live Streaming dan Jadwalnya

Dengan demikian, umat islam di Indonesia akan melaksanakan puasa Ramadan mulai hari Selasa, 12 Maret 2024.***

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah