Inilah Waktu Tidur yang Dilarang Rasulullah, Ternyata Ada Dampak Buruk dari Segi Medis!

- 31 Mei 2022, 21:16 WIB
waktu tidur yang dilarang Rasulullah
waktu tidur yang dilarang Rasulullah /Jess Foami /

InfoTemanggung.com - memiliki waktu tidur yang berkualitas sangat penting bagi Kesehatan. Tidur sendiri merupakan karunia dari allah sebagaimana yang tercantum dalam QS Al Qashash ayat 73.

وَمِنْ رَّحْمَتِهٖ جَعَلَ لَكُمُ الَّيْلَ وَالنَّهَارَ لِتَسْكُنُوْا فِيْهِ وَلِتَبْتَغُوْا مِنْ فَضْلِهٖ وَلَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ

Artinya: Dan adalah karena rahmat-Nya, Dia jadikan untukmu malam dan siang, agar kamu beristirahat pada malam hari dan agar kamu mencari sebagian karunia-Nya (pada siang hari) dan agar kamu bersyukur kepada-Nya

Kendati demikian terdapat waktu-waktu tertentu yang tidak dianjurkan tidur oleh Rasulullah. Anjuran ini juga sejalan dengan penelitian medis yang menyebutkan akibat apabila tidur pada waktu tersebut.

Baca Juga: Jangan Sampai Terlewat, Ini Dia Waktu Mustajab Untuk Berdoa

Dikutip dari kanal Youtube Islam Populer dijelaskan bawah terdapat 5 waktu yang tidak dianjurkan untuk tidur. Berikut ini adalah penjelasan mengenai waktu-waktu tersebut:

1. Setelah salat Subuh

Waktu ini sangat tidak dianjurkan untuk tidur. Sebab tidur di pagi bisa berdampak buruk bagi kesehatan seperti beresiko diabetes, obesitas, penyakit jantung, mudah lupa dan sulit untuk berkonsentrasi. 

Tidur di pagi hari sangat tidak dianjurkan oleh Rasulullah. Selain karena faktor kesehatan, Rasulullah juga melarang untuk tidur di pagi hari atau setelah salat subuh karena ada banyak keutamaan pada waktu tersebut. Oleh sebab itu makruh hukumnya menyia-nyiakan waktu tersebut. 

2. Setelah salat Asar menjelang Maghrib

Tidur pada waktu ini memang sangat tidak dianjurkan sebab memiliki efek buruk bagi tubuh. Ketika tidur pada waktu tersebut akan menyebabkan tubuh terasa sakit, pusing dan merasa linglung. 

Halaman:

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah

Sumber: YouTube kemenag.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah