Shamanisme, Agama Kuno Asli Korea Anak Drakor Harus Tahu

15 Agustus 2023, 10:06 WIB
Agama asli korea /pixabay.com/kemasu/

INFOTEMANGGUNG.COM – Tahukah bahwa di Korea ada sebuah aliran kepercayaan kuno yang menjadi kepercayaan asli Korea, khususnya Korea Selatan. Karena di Korea Utara segala bentuk aliran kepercayaan dilarang keras, bila melanggarnya akan mendapat hukuman.

Aliran kepercayaan asli Korea / kepercayaan kuno korea sebenarnya tidak jauh beda dengan aliran kepercayaan Indonesia. Mungkin hanya penyebutan namanya saja yang berbeda. Aliran kepercayaan itu adalah shamanisme.

Baca Juga: Daftar Negara Ini Menganggap Bahasa Indonesia Menjadi Penting, Alasannya Karena TKI

Shamanisme sendiri adalah sebuah kepercayaan terhadap dukun atau tukang sihir, dan sejenisnya. Seorang shaman atau dukun adalah seseorang yang mempunyai kemampuan untuk dirasuki roh dan berkomunikasi dengan roh.

Ada banyak contoh bentuk dari aliran kepercayaan shamanisme korea, salah satunya yaitu drama korea Revenant. Itu merupakan salah satu bentuk penggunaan dari aliran shamanisme. Bila di Indonesia disebut dengan pesugihan.

Selain itu ada drama lain yang juga menyisipkan shamanisme, yaitu The Glory. Salah satu scene menceritakan banyaknya orang yang mengantri di tempat perdukunan untuk sebuah keinginan.

Lalu ada pula drama korea yang menyisipkan unsur yang shamanisme, yaitu Vincenzo. Song Jong Ki yang memerankan Vincenzo menyamar menjadi seorang mudang.

Shamanisme Korea

Dalam korea, shamanisme disebut dengan munyeo. Sedangkan dukunnya sendiri disebut dengan mudang. Sebagian besar mudang adalah perempuan, tapi ada pula laki-laki.

Di Korea Selatan, seseorang yang berprofesi sebagai mudang umumnya memakai baju tradisional, yaitu hanbok.

Shaman Korea sebenarnya bukan selalu hal yang negatif dan hanya sekedar melakukan praktek mistik. Tapi tugas dari shaman Korea lebih dari itu, sama seperti dukun Indonesia.

Sebelum itu ada upacara khusus yang dilakukan oleh shaman Korea, yaitu ritual gut.

Dalam ritual gut dilakukan untuk melakukan penyembuhan, mendatangkan keberuntungan, perantara antara lain dunia nyata dan dunia roh dan lain sebagainya.

Selama ritual gut berlangsung, ada sebuah alat khusus yang hanya dipegang oleh shaman Korea. Alat itu berupa tongkat kecil, ujung atasnya ada beberapa lonceng.

Selain itu juga ada material lain yang sangat familiar, yaitu garam. Tidak hanya di Indonesia, tapi di Korea garam juga dipercaya bisa membuat roh jarat tidak bisa mendekat.

Itulah gambaran singkat tentang aliran kepercayaan kuno yang yang berasal dari Korea. Di Korea sendiri saat ini telah banyak yang menganut kepercayaan kristen / katolik dan Budha, dan banyak pula yang atheism.

Sedangkan untuk aliran kepercayaan asli Korea sendiri juga belum punah dan masih banyak orang yang melakukan perdukunan.

Baca Juga: Biodata Lee Junho 2PM, Pemeran Drakor King The Land yang Dikabarkan Berkencan dengan Yoona SNSD

Gambaran umum tentang kehidupan drama korea yang terkadang menyisipkan unsur shamanisme, artinya sebenarnya masih banyak orang korea di era modern ini yang masih percaya dengan dukun.

Sekian gambaran singkat tentang aliran kepercayaan kuno korea. ***

Editor: Kun Daniel Chandra

Sumber: Scrib.com @Bizitzanarin

Tags

Terkini

Terpopuler