Inilah 10 Pinjaman Online Langsung Cair Tanpa Rekening Pribadi, Sudah Pernah Coba?

- 25 Mei 2022, 15:33 WIB
Ada banyak platform yang bisa digunakan sebagai Pinjaman online langsung cair tanpa rekening pribadi
Ada banyak platform yang bisa digunakan sebagai Pinjaman online langsung cair tanpa rekening pribadi /Ahsanjaya /

InfoTemanggung.com - Pinjaman online langsung cair tanpa rekening pribadi biasanya merupakan layanan pembiayaan yang tersedia khusus bagi pembayaran belanjaan. Layanan ini akan sangat membantu bagi yang membutuhkan pinjaman jangka panjang.

Nah, bagi yang masih bingung apa saja pinjaman online yang bisa langsung cari dengan cepat, tak perlu bingung. Inilah pinjaman online yang langsung cair tanpa rekening pribadi yang bisa dicoba:

1. Dana

Baca Juga: Cara Mengganti Background Zoom di Laptop Tanpa Green Screen dengan Mudah

Platform yang satu ini menyediakan pinjaman online dengan cicilan hingga 12 bulan. Pengguna dapat mengajukan pinjaman meskipun tidak memiliki rekening karena limit kredit akan dicairkan secara langsung ke saldo dana.

Bagi pengguna dana kini bisa memanfaatkan fitur paylater dengan mudah. Namun perlu diketahui bahwa pengguna harus mengajukan paylater terlebih dahulu agar dapat menikmati layanan ini.

2. Kredivo

Ini adalah aplikasi pinjaman online langsung cair tanpa rekening pribadi yang bisa dimanfaatkan selanjutnya. Kredivo menjadi solusi untuk pengguna yang ingin mencicil produk yang dibeli selama 12 bulan.

Baca Juga: Menjamin Kesejahteraan Pengemudi Online, Komisi V DPR RI Merancang Revisi UU Lalu Lintas

Pemohon atau pemilik akun hanya perlu menyiapkan dokumen. Aplikasi ini termasuk jenis pembiayaan nonbank yang memiliki jumlah pengguna terbanyak di Indonesia.

3. Akulaku

Aplikasi ini hadir sebagai solusi bagi yang membutuhkan pinjaman online langsung cair tanpa rekening pribadi. Akulaku menyediakan pinjaman tanpa agunan dengan cicilan mencapai 15 bulan. Untuk syarat pendaftarannya sendiri, pengguna hanya menyiapkan KTP saja.

Baca Juga: Ketahui Cara Mengganti Nomor WhatsApp Yang Sudah Tidak Aktif dengan Nomor Baru

Dana tunai bisa dicairkan kapan saja tanpa harus repot antri. Apabila pinjaman disetujui, maka bisa langsung digunakan dan dicicil per bulan untuk pembayarannya.

4. Shopee Paylater

Sama dengan yang lainnya, aplikasi ini juga menawarkan pinjaman dengan cicilan hingga 12 bulan. Perusahaan ini berada di bawah pengawasan OJK sehingga aman untuk dimanfaatkan apabila membutuhkan dana darurat.

Baca Juga: Begini Cara Mengganti Tanggal Lahir di TikTok Hanya dengan 4 Langkah Mudah

Ada beberapa tenor yang bisa dipilih dan maksimal yaitu 12 bulan. Untuk prosesnya sendiri sangat praktis dan mudah. Siapkan e-KTP yang masih aktif dan melakukan autentivikasi wajah menggunakan aplikasi shopee.

5. Gojek Paylater

Kini gojek pun menyediakan layanan pinjaman online tanpa menggunakan rekening pribadi. Limit kredit akan langsung masuk ke saldo gopay pengguna. Ini menjadi metode pembayaran yang bisa dimanfaatkan untuk membeli makanan hingga membayar tagihan.

Baca Juga: Daftar Nama Filter Instagram Terbaru yang Ada Lagunya Bikin Snapgram Makin Menarik

6. Blibli Paylater

Aplikasi e-commerce ini memungkinkan member untuk melakukan pembelian produk Blibli secara kredit. Limit yang diberikan pun berbeda-beda, tergantung pada kebijakan dari pihak Blibli. Biasanya limit akan disesuaikan dengan kemampuan klien.

7. Modalku

Pinjaman online langsung cair tanpa rekening pribadi ini memiliki nominal maksimal Rp 50 juta tanpa adanya jaminan. Sangat cocok bagi pengguna yang ingin memiliki dan mengembangkan sebuah usaha. Dana akan langsung dicairkan melalui OVO maupun aplikasi Tokopedia.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Beasiswa ke Luar Negeri, Mudah dan Wajib Dicoba

8. Tunaiku

Perusahaan ini sudah terdaftar secara resmi sehingga menjamin keamanan pengguna. Untuk pinjaman yang disediakan mencapai Rp 20 juta dengan tenor yang fleksibel. Pengguna maksimal bisa melunasi pinjaman hingga 20 bulan.

9. AdaKami

Aplikasi ini memberikan kemudahan bagi pengguna yang ingin mengajukan pinjaman tanpa harus repot keluar rumah. Untuk prosesnya sendiri tergolong sangat cepat. setelah pengajuan, pengguna bisa menunggu dalam hitungan jam saja hingga dana yang diajukan cair.

Baca Juga: 3 Cara Membuat Nada Dering WA Dengan Mudah

10. Kredit Pintar

Perusahaan ini terdaftar dan diawasi oleh OJK sehingga menjamin keamanan bagi penggunanya. Kredit pintar hadir untuk memberikan kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi pengguna aplikasi yang satu ini.

Pinjaman online langsung cair tanpa rekening pribadi yang sudah dijelaskan bisa menjadi referensi bagi pengguna yang sedang membutuhkan dana. Tanpa memerlukan rekening pribadi, sehingga dinilai lebih efektif dan efisien. ***

Editor: Siti Juniafi Maulidiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x